Paranoid sama artikel saya?

Kemarin pagi saya mendapat notifikasi di email, ada seseorang yang berkomentar di akun ngerumpi saya begini :

“ohh ini tho penulis yang udah buat pacarku ketakutan baca artikelmu.. heheheheh”

 

Pertama baca email ini sambil mikir ini artikel yang mana ya yang sampai bikin orang ketakutan? 😕 Lha wong kayanya saya ngerasa nggak pernah posting cerita hantu/memedi, kecuali beberapa waktu lalu saya memang sih pernah ngetwit cerita seram di twitter & efeknya saya di-unfollow beberapa orang ;)). Sampai waktu saya cerita sama temen soal twit seram itu & komentar dia : “lagian kamu ngapain sih ngetwit yang begituan? Kalo aku lagi di rumah sendirian juga ogah baca twit seremmu itu :))“. Tapi ada juga temen yang komentar : “sampeyan cocok emang cerita2 hantu ituh mbak, soulnya dapet :))”.

Nih ya, mau soul-nya dapet atau enggak pokoknya nggak mau cerita serem-serem lagi deh , merinding ngetwitnya :-ss. Dipikirnya saya ini pemberani & gagah perkasa apa sampai suka cerita yang menyeramkan? Aslinya saya itu penakut parah. Kalau pun saya kemarin ngetwit cerita seram itu awalnya kasian sama temen yang kebetulan indigo tapi mentalnya nggak siap untuk menerima keindigoannya :(. Makanya pas kemarin liat dia kerasukan saya yang gemeteran & baru bisa cerita lagi ke orang lain setelah beberapa hari kejadian X_X

Ok, balik lagi nih ya ke cerita yang di atas (malah cerita tentang twit hantu ;)) ). Jadi si mbak yang pacarnya ketakutan itu cerita, kalau pacarnya jadi paranoid abis sama dia setelah baca tulisan saya di buku Berbagi Cerita Berbagi Cinta yang judulnya “Dear Mantan Kekasih” ;;). Masalahnya kebetulan si mbak ini masih suka mengingat mantan dengan segala pernak-pernik masa lalunya & tentu saja itu membuat si pacar merasa kurang nyaman. Ya iyalah, sekarang coba ya andai kita ada di posisi si pacar pasti gerah juga dong kalau dikit-dikit pasangan kita ingat-ingat melulu sama kenangan di masa lalu. Mbok ya yang udah ya udah, toh kita sudah ada niat & komitmen baru dengan orang lain, ya hargailah. Itu maksud saya..

Tulisan itu saya saya buat kira-kira setahun yang lalu gara-gara ada teman yang masih suka ingat-ingat mantan jaman SMA padahal sudah sama-sama berkeluarga. Okelah ya yang namanya cerita di masa lalu, apalagi yang berkesan banget, memang nggak akan bisa dilupakan. Tapi ketika kita sudah bulat memutuskan untuk berkomitmen dengan seseorang, ya hargailah komitmen itu & hargai juga keberadaannya. Jangan membahas-bahas lagi tentang kenangan sama mantan. Kecuali pasangan kita itu orang yang sangat legowo mau menelan semua cerita masa lalu kita tanpa merasa hatinya tersakiti. Tapi kayanya nggak mungkinlah. Sebagai manusia normal pasti adalah yang namanya cemburu walaupun sedikit. Jadi cukuplah disimpan dalam hati saja cerita-cerita itu..

Jadi, lebih baik jangan pernah membawa kenangan masa lalu ke dalam hubungan masa depan Anda, karena hanya akan menyebabkan rasa sakit untuk orang-orang yang Anda kasihi .. 😉

[devieriana]

 

 

dokumentasi koleksi pribadi

Continue Reading

Kuterima Pinanganmu..

Setelah seharian Jakarta diguyur hujan yang tak kunjung henti hingga sore beranjak malam, saya sibuk sendiri dengan flu berat dadakan : batuk, pilek & demam karena radang tenggorokan yang menyerang sejak pagi. Entah apa yang salah sehingga saya mengalami serangan mendadak nggak pakai babibu seperti hari ini. Tapi yang jelas sepertinya memang kondisi saya sedang drop :-&.

Ditengah guyuran hujan yang awet itu tiba-tiba seorang teman yang sebelumnya hanya saya kenal via facebook jaman tahun jebot mengirimi saya pesan di twitter. Setelah ngobrol lucu-lucuan mendadak dia menawari saya untuk menulis sebuah buku bersama beliau. Karena dia suka dengan gaya bahasa saya di blog yang ringan & lucu. Ih, jadi pengen nyisir poni deh.. :”>

Wohoow.. jelas kaget. Karena tema buku yang beliau tawarkan pun tak main-main, yaitu buku keuangan untuk keluarga. Ternganga setengah tak percaya karena ya itu akan menjadi buku tips keuangan & “buku cerdas” saya bersama beliau yang pinter itu :O. Ya memang sih sebelumnya saya pernah menulis buku, tapi kan buku yang temanya ringan, lebih ke pengalaman sehari-hari. Lha kalau ini? Mendadak saya kok jadi gemeteran gimana gitu ya. Soalnya kan saya hanya rakyat awam soal dunia keuangan & saya tahu menulis buku keuangan itu bukan suatu hal yang mudah.. :-s

Ketika “pinangan” itu diberikan pada saya saya sempat mikir dulu, mampu nggak ya saya mengerjakan project serius macam ini? Saya kan bukan siapa-siapa, dan nggak tahu apa-apa soal perencanaan keuangan :-ss.  Tapi untunglah si bapak itu menenangkan saya bahwa saya boleh mengolah kata-kata sesuai dengan gaya saya, sementara beliau yang mengolah dari sudut keilmuan keuangannya. Ah, jadi sedikit lega. Asli jadi pengen tersanjung mendapat kehormatan menulis buku tips untuk keuangan bersama beliau. Eh, sengaja nggak saya sebut dulu siapa beliaunya ya. Biar surprise gitu ;).

Sahabat saya bilang begini :

“Gut! Ya sudah dicoba dululah. Kenapa enggak? Kalau kita nggak nekad ya nggak akan maju-maju. ‘;) “

Jadi, ya bismillah aja.. semoga bisa selesai sesuai target & konten plus bahasanya nggak malu-maluin ya [-o< 😉

[devieriana]

gambar saya pinjam dari situ

Continue Reading

Berbagi Cerita Berbagi Cinta

Judul Buku : Berbagi Cerita Berbagi Cinta
Penulis : Sahabat Ngerumpi
Penerbit : Inspiring
Jumlah Halaman : 166 Halaman

Sebenarnya buku ini sudah beberapa waktu yang lalu beredar di pasaran. hanya saja sayanya yang belum kepikiran bentuk reviewnya kaya apa. Padahal buku-buku saya sendiri lho, hasil menulis secara berjamaah maksudnya ;))

Kalau perempuan lagi ngerumpi biasanya isinya rumpiannya tentang apa sih? Arisan, gosip, cowok, keluarga, curhat, trus apa lagi? Banyaklah pastinya ya. Tapi pernah kebayang nggak bagaimana menyatukan rumpian para perempuan itu untuk dijadikan dalam satu buku? Belum kepikiran tho? Sama, saya juga dulunya nggak pernah mikir bahwa rumpian & tulisan saya disitu bersama teman blogger yang lain bakal dibukukan.. ;;)

Berawal dari situs http://www.ngerumpi.com, situs berkumpulnya tulisan dari para blogger yang berbasis web 2.0, dimana penulisnya bisa memposting & mengelola artikel-artikelnya. Dari sanalah lahir banyak tulisan seru yang pastinya selalu segar karena selalu saja ada tulisan baru yang di-publish disana. Topiknya pun bermacam-macam. Ada tema yang dikelompokkan dalam kategori living single, relationship, family, x&y, dan oot. Gaya penulisannya pun bermacam-macam. Jelas. Karena ditulis oleh banyak kepala & hati.

Ternyata menulis dengan hati itu tidak selamanya mudah (karena seharusnya pakai tangan? *eh*) ;)). Artikel-artikel yang di-publish disini merupakan sebagian tulisan yang (dianggap) mewakili pikiran perempuan (walaupun penulisnya ada yang lelaki juga lho). Tapi setidaknya akan membuat banyak orang yang sadar bahwa isi kepala perempuan itu kurang lebih ya sama kaya yang ada di buku ini.

Endorsment

“Yang remeh, yang enteng, yang cemen, juga bisa mencerahkan. Dari
kegamangan setiap akan mendatangi pesta reuni, soal klasik status
jomblo, sampai ledekan bahwa perempuan masa kini masih percaya mitos
superioritas lelaki. Potret sosial kita ada di sini. Potret yang
merekam sikap dan perilaku warga Ngerumpi dalam menjalani kehidupan
pada suatu masa. Kita lihat apakah sepuluh tahun mendatang masyarakat
kita sudah berubah. Pembandingnya ya ada di Ngerumpi hari ini.”

Antyo Rentjoko, blogger, antyo.rentjoko.net


“Unik. Personal. Inspiring. Tentang perempuan, cinta, dan lelaki:
trilogi yang tak ada habis-habisnya ditulis. Kumpulan senandika yang
menghadirkan cakrawala baru tentang relasi Mars dan Venus.

Wicaksono, wartawan Majalah Tempo, narablog (www.ndorokakung.com), penulis buku “Ngeblog dengan Hati”

“Bukan perempuan, gak masalah, yang penting ngerumpi. Begitulah, ngerumpi ternyata tak cuma wadah bagi perempuan. Lelaki pun bisa berbagi pengalaman pribadi yang nyenggol hasrat, sakit hati sampai berpuisi. Saya menduga inilah salah satu inidikasi hadirnya sebuah
“peradaban” baru. Pertemanan, persahabatan, keterikatan emosi,
persetruan, umpatan sampai “rasa” yang sama, tak cuma di dunia maya,
tapi juga terbawa di dunia nyata. Seseorang akan mempunyai “saudara”
begitu banyak secara nyata bukan maya. Dan di ngerumpi itu bisa
ditemukan dan dibangun.”

Ventura Elisawati ,Blogger (www.vlisa.com), digital communication specialist.

Jadi, tunggu apa lagi? Segera dapatkan bukunya di toko buku terdekat yah.. :).
Makasiiih.. 😉

[devieriana]

Continue Reading

If Only It Were True

Semalam saya baru selesai membaca novelnya Marc Levy – If Only It Were True. Novel romantis yang didalamnya ternyata ada banyak sekali istilah kedokteran. Awalnya saya kira penulisnya pasti seorang dokter atau paramedis gitulah karena banyaknya penggunaan istilah-istilah kedokteran di novel itu. Knowledge tentang istilah-istilah yang sering digunakan oleh paramedis dan arsitek ditulis dengan begitu mengalir & lancar.

Setelah dibaca lebih lanjut.. oh ternyata si Marc Levy ini seorang arsitek, sodara-sodara. Eh, padahal biasanya penulis novel itu tulisannya nggak jauh-jauh dari profesinya. Itu bisaanya lhooo.. Tapi banyak juga kok penulis yang berusaha keluar dari comfort zone-nya, keluar dari rutinitas sehari-harinya. Berubah jadi sebuah karakter yang beda samasekali atau bahkan jauh dengan karakter aslinya. Hyaa.., kenapa jadi membahas si Marc Levy sih? Padahal saya mau bahas tentang isi bukunya lho.. 😀

Hmm.. coba ya bayangkan, jika sebuah tiba-tiba sebuah bank memberikan kalian uang sebesar $ 86.400 setiap hari. Catet ya.. setiap hari. Dan jumlah tersebut harus dihabiskan dalam satu hari. Setiap sore uang yang tersisa akan dihapuskan dari account jika kalian gagal untuk menggunakannya sepanjang hari. Apa yang akan kalian lakukan ? Tentunya kalian akan menggunakan uang tersebut setiap sen yang ada, bukan?

Selintas saya memang benar-benar membayangkan bahwa itu adalah real “uang”, $ 86.400. Waduh, buat apa aja ya nantinya? Kontan menari-nari di kepala saya rencana ini itu, beli ini itu, kasih si A, si B, si C, dan segudang rencana lainnya. Lah, kok jadi serius amat saya ngebayanginnya ya.. :mrgreen:  .Setelah bosen ngebayangin, lanjut baca lagi. Oalah, ternyata yang dimaksud  $ 86.400  itu adalah.. WAKTU.. Iya, Sang Waktu..
Lho, kok bisa?

Kita semua memiliki bank seperti itu, temans. Namanya WAKTU. Setiap pagi, kita diberikan waktu 86.400 detik. Setiap malam akan dicatat sebagai kehilangan jika kita gagal untuk menginvestasikan dengan tujuan baik. Jumlah tersebut tidak akan dipindah-bukukan untuk keesokan harinya, juga tidak dapat dilakukan penarikan lebih dari jumlah yang telah ditentukan. Setiap hari akan dibuka sebuah account baru untuk kita dan setiap malam account tersebut akan dihapuskan. Jika kita gagal untuk menggunakan simpanan pada hari itu, it means kita akan kehilangan. Hal ini tidak akan pernah kembali. Tidak akan pernah ada penarikan untuk hari esok. Kita harus hidup pada saat ini, untuk simpanan hari ini . Investasikan hal ini untuk memperoleh dari investasi tersebut kesehatan, kebahagiaan dan keberhasilan yang sepenuh-penuhnya …

Untuk menyadari nilai SATU TAHUN, tanyakan pada seorang pelajar yang gagal naik tingkat. Untuk menyadari nilai SATU BULAN, tanyakan pada seorang ibu yang melahirkan seorang bayi prematur. Untuk menyadari nilai SATU MINGGU, tanyakan pada editor dari majalah mingguan. Untuk menyadari nilai SATU JAM, tanyakan seorang kekasih yang menanti untuk bertemu. Untuk menyadari nilai SATU MENIT, tanyakan seorang yang ketinggalan kereta api.. Untuk menyadari nilai SATU DETIK, tanyakan pada seseorang yang baru saja terhindar dari kecelakan. Untuk menyadari nilai SEPERSERIBU DETIK, tanyakan pada seseorang yang baru saja memperoleh medali perak dalam Olimpiade..

So, tunggu apa lagi? Mulai hargai setiap waktu yang kita miliki. Dan hargailah waktu itu lebih baik lagi, karena kita juga membagikannya dengan seseorang yang khusus, cukup khusus untuk membuang waktu kita. Dan ingatlah bahwa waktu tidak akan menunggu seseorang pun.

Kemarin adalah sejarah …
Hari esok adalah sebuah misteri dan hari ini adalah suatu hadiah
Itulah yang disebut dengan berkat …
Waktu terus berjalan …
Jadi, lakukanlah yang terbaik untuk hari ini..

🙂

[devieriana]

sumber gambar dari sini

Continue Reading

Ketika sebuah apresiasi begitu dihargai ..

Sekecil apapun perhatian yang kita berikan pada seseorang jika itu dihargai akan berbeda rasanya. Sebuah hal menarik saya dapatkan hari ini. Diawali dari sebuah hal kecil yang amat sangat sederhana. Kebetulan saya suka membaca. Beberapa teman saya di facebook adalah penulis/penerbit buku. Awalnya jelas saya ga kenal mereka secara personal lah ya.., karena saya mengenal mereka dari buku yang saya baca/beli. Sejak saya senang membaca & lantas di dukung dengan adanya facebook saya makin rajin mencari profil penulis buku yang saya baca & ingin berinteraksi secara langsung, menyampaikan pujian atau masukan (kalau ada). 

 

Mostly mereka menanggapi secara positif (alhamdulillah). Kalau memang bagus saya tidak ragu bilang bagus, perfect. Tapi ketika saya menemukan kejanggalan di buku mereka saya pasti tanya, yang paragraf ini maksudnya apa ya? atau kalau ada yang janggal atau kurang sesuai dengan pengertian salah satu jargon telekomunkasi  :  “eh bukannya roaming itu artinya begini ya mas?” (kebetulan saya kerja di telekomunikasi jadi saya sedikit banyak ngertilah masalah begitu-begitu, hehe), atau ketika ada kejanggalan penggunaan sebuah istilah saya pasti akan langsung kasih masukan 🙂 . Sebelumnya maaf ya mbak/mas.. bukan saya bermaksud keminter/sok pinter ya .. tapi akan lebih baik kalau kita tahu mana yang benar ya kenapa tidak kita share ke beliau-beliau itu? iya kan? Siapa tahu kita akhirnya bisa saling tukar pikiran tentang itu. Saya sih ambil positifnya aja ya, toh selama maksud kita baik ya why not? Memang sebagian orang yang saya ceritain pasti bilang, “ya ampun lu tuh ya, kagak ada kerjaan deh “, atau ada juga yang bilang :  “sebelum mengkritisi seorang penulis jadilah penulis lebih dulu, maka kamu akan tahu gimana sulitnya mempublish sebuah buku, menerima pujian sampai kritikan pedas”.

 

O’ow, saya bukan kritikus buku ya. Maaf..  Saya cuma penikmat hasil tulisan mereka. Sejauh ini saya tidak pernah mengkritisi mereka secara berlebihan kok karena saya juga bukan penulis buku, saya juga belum pernah ngerasain gimana sulitnya nulis buku, jadi saya kasih masukan yang umum-umum aja.

 

Mostly saya selalu memberikan compliments atas hasil kerja mereka. Saya salut dengan apapun yang mereka sudah hasilkan. Perjuangan mereka bikin gimana supaya bukunya laris, booming, sampai cara menarik audience untuk menghadiri talk show buku mereka.. They’re all just great! Sebagai seorang pembaca wajar kan kalau misal saya ingin berinteraksi dengan penulisnya secara langsung jika ada kesempatan? Even itu hanya sebatas via email, buat saya cukup untuk menyampaikan apresiasi saya kepada mereka 🙂

 

Setiap buku yang saya baca (untuk saat ini utamanya fiksi tapi yang ada unsur  edukasinya buat saya, misal :  fashion (LSDLF & JPVFK – by Syahmedi Dean, perbankan (Divortiare & A Very Yuppy Wedding by Ika Natassa), hukum (Good Lawyer  by Risa Amrikasari & Friends, tapi ada juga beberapa buku yang non fiksi (Talk Inc by presenter Becky Tumewu, Erwin parengkuan & psikolog Alexander Sriewijono) )  saya selalu ambil ilmunya. Pengetahuan kan bisa diambil dari mana aja tho? Nah, kemarin sore saya coba berdiskusi dengan salah satu penulis sekaligus buku Good Lawyer, Mbak Risa Amrikasari. Jujur, pas mau nulis email saya ragu, gimana nanti balasan dari beliau ya? Karena kalau saya lihat dari statement-statement dia kan selalu keras, lugas, tegas  & berbeda dengan yang lain. Sempat saya mau urungkan niat. Tapi ah, kenapa ga di coba dulu sih? Itu kan tampilan luarnya Mbak Risa kaya begitu, siapa tahu dia type very kind person, siapa tahu responnya positif.  Ya sutra, kita coba saja.. Bismillah.. email sent!

 

Pagi ini ketika buka email, taraaaa…. saya kok jadi surprise sendiri dengan jawaban beliau ya. Simply, beliau say thank you buat apresiasi saya terhadap bukunya, trus malah cerita begini, begini, begini.. ujung-ujungnya.. : “Mbak Devi dimana? Aku kirimin yang cetakan keduanya deh, hadiah dari aku hihi… gratis! 😉  “. HAH?!? saya takjub sendiri..  Sampai sedemikian besarnyakah apresiasi saya yang cuma seujung kuku itu dibalas dengan dikasih buku cetakan kedua yang sudah seperti saya inginkan, gratis langsung oleh penulis sekaligus publishernya ..  🙂  . Mbak Risa, saya anggap buku ini hadiah buat ulang tahun saya minggu depan ya.. hehehehe 🙂

 

Meskipun buat orang lain, “Oh, cuma gitu doang?Hmm, biasa aja kali..”. Tapi buat saya, jujur.. saya merasa dihargai. Memang sih soal diberi buku langsung oleh penulisnya bukan hal pertama buat saya. Tapi jarang lho ada orang yang sedemikian besar perhatiannya pada hal-hal kecil yang kita perbuat. Ketulusan. Itu yang saya pelajari hari ini. Segala hal yang kita kerjakan dengan tulus, pasti akan berbalas dengan ketulusan pula. Buat Mbak Risa & friends.. have a good work ya.. 🙂

 

 

 

 

Continue Reading